CARA MEREMOTE MIKROTIK DARI LUAR JARINGAN DENGAN VPN TUNNEL MY.ID

Remote MikroTik dari Luar Jaringan berarti kita mengakses dan mengelola perangkat MikroTik dari lokasi eksternal atau luar jaringan, misalnya dari rumah ke kantor atau sebaliknya. Dengan memanfaatkan VPN, Kita dapat membuat saluran aman untuk mengakses perangkat MikroTik dari mana saja di dunia, asalkan keduanya terhubung ke internet.
Gambar.1 Topologi Remote Mikrotik

Langkah 1 : Konfigurasi Dasar Mikrotik
Pastikan MikroTik sudah terkoneksi internet dan sudah terkonfigurasi. Seperti di artikel saya sebelumnya Konfigurasi MikroTik Dasar

Langkah 2 : MEMBUAT USER LOGIN BARU

Buat users login baru. Masuk ke System - Users - tab Users - tambahkan. Buat Password yang rumit atau susah ditebak dan hapus users login default "admin" yang ada di system user.
Gambar.1 Membuat user baru pada MikroTik

Langkah 3 : UPDATE PACKAGES KE VERSI TERBARU (JIKA ADA)

Pada sistem WinBox Mikrotik, packages adalah unit perangkat lunak yang dapat diinstal atau dihapus untuk menambahkan atau menghapus fitur pada router. Packages dapat berupa aplikasi, driver, atau fitur tambahan, pastikan Packages sudah di update. Masuk ke menu System - Packages - klik Check For Updates.

Gambar.2 Update paket system

Untuk pemilihan channel boleh "long tem" atau "stable" klik Check For Updates nantinya akan muncul opsi "download" atau "download&install".

Gambar.3 Update paket system

Langkah 4 : MEMBUAT AKUN TUNNEL MY ID

Tunnel.my.id adalah penyedia layanan VPN Remote dan Hosting untuk router Mikrotik. Layanan VPN Remote memungkinkan kita untuk mengakses router Mikrotik kita dari mana saja di dunia menggunakan koneksi internet. Layanan Hosting memungkinkan kita untuk menghosting aplikasi web di router Mikrotik kita. Kalian bisa mengaksesnya di google chrome dan buat akunnya terlebih dahulu.

Gambar.4 Login ke Tunnel My Id

Jika sudah masuk ke menu utama dari Tunnel My Id. Klik menu VPN.

Gambar.5 Masuk ke menu VPN

Klik Add VPN account untuk membuat akun vpn.

Gambar.6 Add vpn account

Pilih lokasi server "VPN Remote ID" masukkan username yang rumit juga passwordnya. Jika sudah klik "Save and go back to list".


Gambar.7 Menambahkan akun vpn

Maka akan muncul akun kamu yang sudah dibuat tadi.

Gambar.8 Tampilan setelah membuat akun

Langkah 5 : MEREMOTE MIKROTIK DENGAN AKUN TUNNEL MY ID

Sekarang cobalah untuk meremote MikroTik dengan akun tunnel. Ada beberapa metode untuk meremote di MikroTik dengan tunnel seperti dengan Winbox, Webfig (Lewat browser), SSH, dan api. Saya akan mencoba meremotenya dengan Winbox. Salin link pada Port 8291 : winbox : id5.tunnel.my.id:1780


Gambar.9 Salin link Port 8291

Masuk ke Winbox tempel link tadi ke bagian form Connect to : dan masukkan username dan password yang sudah dibuat tadi di System - Users. Lalu klik connect.

Gambar.10 Login winbox

Tunggu terkoneksi.
Gambar.11 Tunggu hingga terkoneksi

Dan seperti inilah tampilan loginnya, sekilas mirip dengan seperti kita login secara langsung dengan mikrotiknya, namun kali ini berbeda, kita berkoneksi secara tidak langsung dengan mikrotik.

Gambar.12 Tampilan Login




Komentar

Postingan populer dari blog ini

OSI LAYER

FUNGSI TOOLS PADA MIKROTIK

PENYELESAIAN UKK 2024 PAKET 2